Rabu, 23 November 2011

Makanan Kaleng Meningkatkan Level BPA

Makanan kaleng merupakan produk olahan pangan yang melalui proses pengawetan. Jenis makanan kaleng, seperti buah kaleng, sarden, susu, kornet dan minuman kaleng semakin marak kita jumpai di pasaran. Selain praktis, makanan kaleng ini dianggap lebih tahan lama.

Namun, berhati-hatilah bila Anda pengonsumsi makanan kaleng. Menurut sebuah penelitian terbaru, makan 12 ons dalam setiap produk makanan kaleng per hari selama lima hari ternyata dapat meningkatkan jumlah zat beracun Bisphenol-A (BPA).

Bisphenol-A merupakan sejenis kimia beracun yang diketahui banyak terdapat di produk berkemasan plastik. Namun, BPA kini juga banyak dijumpai pada produk kemasan logam/kaleng. Zat beracun BPA berkaitan dengan risiko kanker, diabetes, stroke dan jantung, serta mengganggu kesuburan pria dan merusak kromosom pada ovarium.

"Sebelumnya, kita sudah tahu kalau minuman dengan kemasan plastik juga dapat meningkatkan jumlah BPA di tubuh. Penelitian ini menyarankan agar makanan kaleng kini menjadi perhatian, terlebih lagi bagi mereka yang sering mengosumsinya," ungkap Jenny L. Carwile, peneliti dari Harvard School of Public Health in Boston.

Menurut penelitian yang dilakukan oleh peneliti Harvard yang dipublikasikan dalam Journal of the American Medical Association menunjukkan bahwa pengonsumsian kemasan produk kaleng menaikkan jumlah Bisphenol-A di urin hingga 1.221 persen.

Sebagai pembuktian, peneliti membagi 77 partisipan dalam 2 grup. Grup pertama diharuskan makan sekaleng sup setiap hari selama 5 hari, sementara grup lainnya juga diharuskan makan sup namun tidak dari produk kaleng. Setelah dua hari jeda, partisipan diacak lagi grupnya.

"Setelah lima hari, grup yang mengonsumsi makanan kaleng ternyata mengalami peningkatan BPA hingga lebih dari 1.000 persen di urinnya," tambah Carwile.

Bulan lalu, para peneliti menemukan anak dengan ibu yang memiliki level BPA tinggi di urin selama masa kehamilan ternyata menyebabkan kecenderungan masalah perilaku anak.



0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Facebook Themes